Tips Meningkatkan Kualitas SEO

 

Tips Meningkatkan Kualitas SEO » Fuad Compi Net berbagi informasi yang didukung oleh Masfim dot Com. SEO atau yang biasa dikenal dengan search engine optimalization adalah sebuah sistem atau cara agar sebuah situs mampu menguasai beberapa kata kunci pada search engine, entah google, bing maupun yahoo. Saat ini perkembangan SEO pun cukup dikatakan meningkat terlebih persaingan dalam bidang ini cukup sengit. Jika kamu adalah pelaku dari internet marketer maka SEO adalah salah satu kunci sukses dalam meraih keuntungan yang melimpah.

Begitupun dengan saya yang saat ini tengah mempelajari beberapa tips maupun trik dalam menguasai sedikit banyaknya kata kunci yang diperebutkan oleh beberapa master yang telah lama berkecimpung dalam dunia SEO. Saya pun mencoba untuk berbagi beberapa tips yang selama ini saya gunakan dimana hal ini menjadi hal penting untuk membangun sebuah situs menjadi sehat di mata search engine sehingga mereka tidak akan bosan untuk rutin berkunjung ke situs kita.

Berikut ini adalah tips untuk meningkatkan kualitas SEO sebuah situs yang saya gunakan :

1. Judul konten mengandung keyword

Ini adalah salah satu hal yang paling pokok bagi saya, kenapa? Karena menurut saya dengan menyisipkan keyword pada judul konten tentu akan menguatkan bahwa penamaan itu adalah hal yang penting untuk segera diindeks oleh search engine. Akan tetapi jika kamu menyisipkan keyword pada konten berulang-ulang maka harus diwaspadai. Dari beberapa kasus yang saya alami dengan menempatkan beberapa keyword dalam konten justru terjadi penurunan peringkat pada serp. Jadi intinya gunakan seefisien mungkin dan tidak berlebihan.

2. Menggunakan title tag yang baik

Hal yang perlu diperhatikan adalah dengan melihat apakah title tag yang digunakan adalah telah support oleh search engine. Beberapa kasus yang biasa kita jumpai adalah beberapa template yang disebar pada dunia maya dimana mereka menggunakan title tag berupa h3 pada judul konten sementara untuk tag h2 justru digunakan pada judul widget. Ini adalah menjadi kesalahan yang cukup mendasar. Karena tag ini menjadi urutan keyword untuk diindeks. Bayangkan jika h2 yang digunakan tidak berkaitan dengan judul konten namun terindeks terlebih dahulu tetapi judul konten yang seharusnya menjadi keyword malah diindeks belakangan dibawah judul widget. Nah inilah yang harus segera kamu perbaiki.

3. Gunakan template SEO friendly & responsif

Jika kamu membangun sebuah situs yang ingin cepat terindeks maka kamu harus memulainya dengan menggunakan template yang SEO friendly untuk mengenal situs kamu pada search engine. Di mata mereka dengan template yang friendly akan menjadi kemudahan untuk terus berkunjung dan melihat perkembangan sebuah situs ditambah lagi jika template friendly yang digunakan telah mengadopsi loading yang cepat tidak membutuhkan waktu yang lama. Sebagian besar sebuah situs terlalu banyak menggunakan script sehingga inilah yang memperlambat loading situs. Selain pada template yang friendly, template yang bersifat responsif juga amat disukai oleh search engine, terlebih lagi disukai oleh pembaca. Karena ini tidak akan mengurangi nilai estetika dari segi seni pada sebuah situs.

4. Link masuk yang berkualitas

Link masuk merupakan poin paling penting dalam urusan SEO. Link masuk sendiri adalah proses menciptakan inbound link (link yang mengarah ke situs), yaitu mendapatkan backlink dari situs lain. Menciptakan link masuk bisa dengan banyak cara, yaitu: membuat reciprocal link, baik dengan direktori ataupun social bookmark ataupun yang saat ini tengah populer dikalangan blogger yakni bertukar link dengan blogger lainnya, mendaftarkan blog dan artikel ke social bookmark atau direktori, dan berkomentar di situs lain dengan meninggalkan link di form komentator, cara ini lazim dikenal sebagai blogwalking, meskipun kemudian sedikit disalahartikan dengan meninggalkan komentar berisi, "blogwalking!", atau, "mampir gan!", dan lain-lain. Berkomentarlah sesuai konten karena ini menunjukkan kualitas dan search engine juga melirik komentar seperti itu. Jangan lupa, ada link dan anchor text di atas komentar tersebut, dan search engine memperhatikannya ketika proses crawling berlangsung.

5. Perhatikan link rusak dalam situs

Hal yang paling mendasar dan mungkin sebagian kalangan luput untuk diperhatikan adalah terjadi link rusak atau not found. Biasanya yang paling dijumpai adalah eror not found 404. Kondisi ini dikatakan rusak karena link tersebut tersedia namun konten yang berada dalam link tersebut tidak tersedia maka hal inilah yang menjadi batu sandungan yang cukup berpengaruh cepat tidaknya pengindeksan sebuah blog di mata search engine. So selalu perhatikan beberapa masalah link rusak pada webmaster yang kamu gunakan agar kualitas situs kamu selalu sehat dan bugar.  
Tips Meningkatkan Kualitas SEO 4.5 5 Fuadditiya Imaspadi Muharam Tips Meningkatkan Kualitas SEO » Fuad Compi Net berbagi informasi yang didukung oleh Masfim dot Com . SEO atau yang biasa dikenal dengan s...

Share Artikel Ini : Facebook Google+